Di tengah pandemi COVID-19 yang masih berlangsung ini, risiko kesehatan pun semakin meningkat sehingga kita pun semakin sadar akan pentingnya gaya hidup sehat dan juga pentingnya memiliki perlindungan yang dapat membantu memberikan rasa aman di tengah pandemi ini.
“Waktu itu Insurance Consultant saya memberi tahu bahwa Equity memberikan perlindungan COVID-19 tanpa tambahan biaya apapun, sehingga saya pun memutuskan untuk membeli 4 polis sekaligus,” ujar Bapak Ruben di kantor Equity Life Indonesia cabang Timika.
Melalui pembelian 4 polis tersebut, Bapak Ruben telah mendapatkan perlindungan COVID-19 untuk setiap polis yang ia miliki, yaitu manfaat tambahan berupa perlindungan jiwa akibat terinfeksi virus COVID-19 dan juga santunan tunai harian rawat inap di Rumah Sakit jika terinfeksi virus COVID-19.
“Saat membeli polis tersebut tentunya saya pun tak berharap terkena COVID. Namun tanpa disangka, pada 7 Juli 2021 kemarin saya dinyatakan positif COVID-19 dan harus dirawat di RS selama 10 hari. Benar ternyata bahwa Equity Life memberikan santunan harian rawat inap untuk COVID-19, dan dalam waktu 8 hari kerja setelah klaim diajukan, santunan sebesar Rp10 juta pun sudah saya terima,” tambahnya.
Adapun klaim tersebut diserahkan secara simbolis pada hari Jumat, 20 Agustus 2021 oleh Agency Manager Equity Life Indonesia cabang Timika, Ibu Elvya Widjaja, didampingi oleh insurance consultant dari Bapak Ruben, yaitu Ibu Thomyanty Pangedongan.
“Dengan santunan yang telah saya terima dari Equity ini, saya dapat menggunakannya untuk membeli vitamin di masa pemulihan saya dan juga sebagai perlindungan untuk keluarga saya. Terima kasih Equity, klaimnya tidak pakai ribet dan untuk santunan ini pun saya tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan apapun”, ungkap Pak Ruben.